Tenaga Kesehatan Ditugaskan Perkuat Layanan di Daerah Terpencil

banner 468x60

Suara Demokrasi| Serang- Dinas Kesehatan Provinsi Banten terus menunjukkan komitmen dalam pemerataan layanan kesehatan dengan menjalankan program Penugasan Khusus Tenaga Kesehatan di wilayah-wilayah yang masih kurang terlayani.

Program ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk memastikan setiap masyarakat, khususnya di wilayah terpencil dan sulit dijangkau, mendapatkan pelayanan kesehatan yang layak. Penugasan ini mencakup berbagai tenaga kesehatan seperti dokter umum, dokter gigi, perawat, apoteker, tenaga farmasi, nutrisionis, promosi kesehatan, sanitarian, hingga analis kesehatan.

Berdasarkan Peraturan Gubernur Banten Nomor 5 Tahun 2020, tenaga kesehatan yang tergabung dalam penugasan khusus memiliki masa tugas selama 5 tahun. Program ini telah dimulai sejak tahun 2018, dengan total awal penugasan sebanyak 470 orang.

Seiring berjalannya waktu dan adanya pengangkatan status menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), saat ini jumlah tenaga yang masih aktif menjalankan penugasan khusus tercatat sebanyak 295 orang.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Banten menyampaikan bahwa keberadaan tenaga kesehatan ini sangat strategis dalam menjawab tantangan layanan kesehatan di daerah yang minim akses, baik dari sisi jarak, transportasi, maupun jumlah tenaga kesehatan.

“Kami berharap dengan penugasan ini, pelayanan kesehatan di Puskesmas wilayah terpencil semakin optimal dan merata.** Ini bagian dari komitmen kami untuk membangun kesehatan dari pinggiran,” ujarnya.

Program ini terbukti meningkatkan aksesibilitas dan kualitas layanan kesehatan, serta membantu mengatasi kekurangan tenaga kesehatan di sejumlah Puskesmas yang sebelumnya tidak memiliki dokter tetap atau petugas kesehatan yang memadai. Dengan berjalannya program ini secara konsisten, diharapkan masyarakat Banten di seluruh pelosok wilayah mendapatkan pelayanan kesehatan yang bermutu, setara, dan berkelanjutan. (ADV)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *